Sabtu, 04 September 2010

masakan orderan untuk buka puasa

 sambal goreng kentang dan hati, ase bihun cabe hijau, dan krengsengan daging

AYAM BAKAR KECAP

Bahan-Bahan :

  • 1 kg Ayam potong jadi 12
  • 8 btr bawang merah
  • 5 btr bawang putih
  • 5 buah cabe merah
  • 3 lbr daun salam
  • 3 lbr daun jeruk purut
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdm air asam jawa
  • garam secukupnya
  • gula jawa diserut secukupnya
  • KECAP MANIS ABC
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • AIR secukupnya

Cara Memasak :

  1. Ayam yang telah di potong-potong lalu di cuci bersih dan tiriskan.
  2. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabe merah, daun jeruk purut dan gula jawa.
  3. Tuang bumbu halus dalam penggorengan lalu tambahkan garam, merica bubuk, air asam jawa, air, kaldu bubuk, dan KECAP MANIS ABC.
  4. Masukkan ayam ke dalam bumbu halus, rendam lebih kurang 15 menit         ( lebih lama lebih baik bumbu akan meresap)
  5. Masak ayam sampai matang masukkan daun salam.
  6. Setelah air menyusut, angkat lalu di bakar.

KERING TEMPE NENDANG


Bahan-Bahan :

  • 1 papan tempe potong kecil2 memanjang
  • 8 btr bawang merah diiris halus
  • 6 btr bawang putih diiris halus
  • KECAP MANIS ABC
  • 150 ml santan kental
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 3 buah cabe merah di iris halus
  • 10 bh cabe rawit di iris halus
  • 1 ruas laos
  • 3 lembar daun jeruk purut
  • 2 lembar daun salam
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya

Cara Memasak :

  1. Tumis bumbu yang telah di iris- iris sampai harum lalu masukkan tempe aduk-aduk sampai rata,
  2. Masukkan KECAP MANIS ABC, daun jeruk purut, daun salam,garam, gula pasir, laos, kaldu bubuk dan santan kental,
  3. Aduk-aduk ratakan, masak sampai kuah habis dan mengering
  4. sajikan

Busa Kepiting

Sejarah busa kepiting

 Wadauw sejarah apa ya... namanya, gini ceritanya Busa Kepiting adalah kue tradisional jaman nenek aq. Kue yang bahannya cuma tepung ketan & telur ada gula juga sih... memang rasanya enak, gurih dan bikin ketagihan. Apalagi kl gulanya di ganti keju wiiiiiii lezaaaaat, kuenya nggak pake di oven tapi di goreng, setelah di cetak langsung masukin penggorengan, habis mencetaknya satu2 sich kalau nggak langsung di goreng bisa lengket lagi....hehehe silakan di bayangkan Bingungkan???? kapan2 tak tunjukin step by stepnya.
ini resepnya:
1 kg Tepung ketan  kemasan
1 kg Telur ayam
1/4 g gula pasir ( bisa di ganti keju sesuai selera)
1sdt garam

Cara :
aduk pake mixer telur dan gula sampai tercampur rata dan gula hancur tambahkan garam dan tepung ketan, lalu aduk2 pake tangan sampai adonan tidak lengket di tangan, setelah itu dicetak lalu di goreng dengan minyak banyak dan api kecil.
Busa kepiting ini adalah kue tradisional yang enak dan gurih, biasanya di sajikan  waktu hari Raya, ini penampakannya. Ayo siapa yang mau pesan......silakan di coba, pasti ketagihan nggak percaya??

NASI BOX

Selasa, 31 Agustus 2010

Minggu, 29 Agustus 2010

Pisang Molen

jalan2 ke pasar habis makan sahur, lihat pisang tanduk yg besar2 jadi pingin beli deh, tapi belum tahu mau buat apa??? selama 3 tiga hari tuh pisang cuma jadi pajangan, ahkirnya iseng2 bikin molen, setelah browsing lihat resep molennya mbak lisa, tapi aq bikinnya kecil2 krn di buat takjil biar nggak terlalu mengenyangkan.
ini resepnya aq modif sedikit :
Bahan kulit :
500 gr tepung terigu
20 gr gula pasir
2 sdm susu bubuk
1 sdt essen vanila
200 ml air es
20 gr margarin
1 sdt garam
1 btr telur

Bahan isi :
6 buah Pisang tanduk di kukus
keju kraf chedar
kuning telur untuk olesan

Cara :
1. Semua bahan A di campur jadi satu, uleni sampai kalis, diamkan 15 menit simpan dalam lemari es.
2. Giling adonan lalu potong kotak, beri isian  pisang & potongan keju di lipat / digulung lalu olesi dengan kuning telur, taburi keju parut.
3. Oven sampai matang.
selamat mencoba.....

Nasi kotak


ini juga orderan dari TPQ Al-Masyithoh, temennya puding...

Puding Coklat Vla

Orderan dalam rangka buka puasa bersama di TPQ Al-Masyithoh

BOLU KUKUS LABU KUNING

Beli labu nggak kebeneran, pingin labu kukus ternyata labunya dagingnya tipis, sayang kan kl nggak di makan....setelah di pikir2 akhirnya aq buat bolu aj eeeh ternyata laris manis, Alhamdulilah nggak mubazir. Nich resepya tp maaf gambarnya tidak memuaskan ????
Bahan:
400 gr labu kuning kukus lalu di haluskan
150 gr gula pasir ( sesuai selera kl labunya udah manis bisa di kurangi)
100 gr tepung terigu
1 sdt essen vanila
4 btr telur
50 ml santan kental

Cara :
1. Blender labu bersama dengan gula dan santan sampai halus
2. Kocok telur sampai mengembang tambahkan essen vanila
3. Masukkan labu yg sudah di haluskan pada kocokan telur aduk sampai rata tambahkan tepung aduk2 lagi hingga semua bahan tercapur rata
4. Siapkan loyang bundar dgn diameter 20 cm alasi kertas roti & di olesi margarin.
5. Masukkan adonan dalam loyang, kukus sampai matang.